Connect with us

Bisnis

Dibuka di Awal Perdagangan, IHSG Naik 0,41 Persen Seiring Penguatan Sebagian Besar Sektor 

IHSG Dibuka Menguat

Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 24,2 miliar, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) Rp 4,1 miliar, dan PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp 2,3 miliar.

BISNISREVIEW.COM – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di awal perdagangan hari ini. Selasa (25/5/2021) pukul 9.09 WIB, IHSG naik 22 poin atau 0,41% ke 5/786.

Penguatan IHSG itu seiring dengan sebagian besar sektor yang menguat antara lain adalah:

Sektor barang baku menguat 1,39%. SEktor energi naik 1,23%. Sektor perindustrian menguat 0,31%. Sektor keuangan naik 0,50%. Sektor infrastruktur naik 0,38%. Sektor kesehatan naik 0,34%.

Sementara terdapat empat sektor yang lemah adalah Indeks sektor transportasi melorot 1,56%. Sektor teknologi turun 0,85%. Sektor properti dan real estate melemah 0,34%. Sektor barang konsumsi primer melemah 0,23%.

Investor asing mencatat net buy Rp 14 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asng adalah PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) Rp 8,8 miliar, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) Rp 6,4 miliar, dan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 3,6 miliar.

Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 24,2 miliar, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) Rp 4,1 miliar, dan PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp 2,3 miliar.

Top gainers LQ45 pagi ini adalah:

PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 4,44%PT Vale Indonesia Tbk (INCO) 3,70%PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 3,52%

Top losrs LQ45 terdiri dari:

PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) -1,22%PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) -0,87%PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) -0,80%. (BR/Arum)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Bisnis