Connect with us

Bisnis

IHSG Diperkirakan Hari Ini Rebound, Analis RHB Sekuritas: IHSG Alami Koreksi Teknikal

IHSG rebound

BISNISREVIEW.COM – PergerakanIndeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Selasa (21/3/2023) berpeluang rebound. Sementara akhir perdagangan kemarin, Senin (20/3/2023) ditutup terkoreksi.

Analis RHB Sekuritas Muhammad Wafi mengatakan IHSG mengalami koreksi teknikal (pullback) untuk kembali menguji support garis MA5 dengan bearish harami candle, namun dengan volume rendah.

“Selama tidak membuat Lower Low [LL] level, IHSG berpeluang untuk kembali rebound dan menguji resistance garis MA20 sekaligus resistance bearish channel-nya,” jelasnya, Selasa (21/3/2023).

Jika bisa di tutup harian di bawah 6.815, IHSG masih berpeluang terkoreksi. Namun apabila berakhir di atas 6.641, IHSG berpeluang menuju 6.711, 6.824, dan 6.961. Range breakout berada di 6.542 – 6.824.

“Level resistance IHSG berada 6.625, 6.683, 6.711, 6.752 dengan level support 6.598, 6.542, 6.500, 6.468, dan perkiraan range di 6.560 – 6.660,” terang Head of Technical Analyst Research BNI Sekuritas Andri Zakarias Siregar.

Namun jika membuat Lower Low level, IHSG berpeluang untuk kembali melakukan koreksi dan menguji area support psikologisnya di 6.550 – 6.500.

Untuk perdagangan hari ini RHB Sekuritas juga memperkirakan rentang pergerakan IHSG berada di kisaran 6.550 hingga 6.750.

Adapun saham-saham yang menjadi rekomendasi adalah MDKA, BRPT, SMGR, hingga ACES. Terpisah, BNI Sekuritas memprediksi IHSG masih berpotensi rebound hari ini.

Berikut saham pilihan BNI Sekuritas untuk perdagangan hari ini:

1. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) Resist: 9.125, 9.225, 9.350, 9.475. Support: 8.975, 8.900, 8.750, 8.625.

Rekomendasi: BUY If BREAK 9.000 target 9.125/9.225 stop loss below 8.750.

2. PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA) Resist: 1.420, 1.450, 1.470, 1.510 Support: 1.390, 1.370, 1.340, 1.315 Rekomendasi: BUY 1.390-1.400 target 1.450/1.470 stop loss di bawah 1.320.

3. PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP) Resist: 7.300, 8.450, 7.625, 7.825. Support: 7.025, 6.900, 6.775, 6.550. Rekomendasi: BUY IF BREAK 7.125 target 7.300/7.450 stop loss di bawah 6.875.

4. PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) Resist: 635/660/695/710 Support: 590/565/530/500. Rekomendasi: BUY 600-610 target 635/660 stop loss di bawah 550.

5. PT Ace Hardware Indonesia Tbk. (ACES) Resist: 454, 462, 480, 505. Support: 444, 434, 416, 392.

Rekomendasi: AKUMULASI BUY target 462/470 stop loss di bawah 434.

6. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) Resist: 4.040, 4.060, 4.100, 4.170 Support: 3.960, 3.910, 3.860, 3.790.

Rekomendasi: SPECULATIVE BUY target 4.060/4.100 stop loss di bawah 3.890. (Arum)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Bisnis